Lomba Mapel HUT ke-49 SMPN 1 Lasem diperuntukkan untuk anak SD di wilayah kabupaten Rembang. Lomba Mapel dilaksanakan hari Senin (17/01) yang diikuti oleh 34 Sekolah Dasar degan jumlah peserta mapel IPA 34 anak, Mapel IPS 33 anak dan Mapel Matematika 32 anak. Lomba Mapel HUT Ke-49 SMPN 1 lasem dilaksanakan secara luring dengan tetap mentaati prokes. Lomba Mapel ini dibuka oleh kadinas Kabupaten Rembang atau yang mewakilinya.
Antusias peserta lomba sangat tinggi karena mereka bersemangat datang ke SMPN 1 Lasem lebih pagi didampingi oleh guru pembimbing mereka. Selain lomba Mapel untuk pembimbing diberikan fasilitas untuk melihat dan menikmati pameran produk hasil Adiwiyata dari kader Adiwiyata SMP Negeri 1 Lasem serta dari budaya Literasi yang menampilkan karya guru dan siswa dalam bentuk buku serta terdapat juga tayangan video tentang kegiatan SMPN 1 Lasem selama satu tahun.
Pameran adiwiyata yang menampilkan karya siswa hasil dari daur ulang daun kering menjadi karya kerajinan yang memilki nilai jual lebih, menjual hasil inovasi Aloe vera berupa sabun batang dan sampo batang merk RILOV, menjual hasil kebun sekolah berupa sayuran dan bibit tamanan serta pupuk kompos organik yang dibuat oleh kader adiwiyata yang diberi merk POULA. Tidak hanya itu, kegiatan pameran juga menampilkan karya siswa berupa ecoprint yang dibuat menggunakan daun yang ada di lingkungan sekolah sebagai upaya ramah lingkungan.
Alhamdulillah pelaksanaan lomba dan pameran berjalan dengan lancar